Pelda.A. Cholik Berikan Wasbang Melalui Program Babinsa Masuk Sekolah Untuk Membentuk Karakter Siswa

    Pelda.A. Cholik Berikan Wasbang Melalui Program Babinsa Masuk Sekolah Untuk Membentuk Karakter Siswa

    TUBAN, – Tanamkan patriotisme dan cinta tanah air kepada generasi muda, Babinsa Koramil 13 Tambakboyo Kodim 0811 Tuban memberikan wawasan kebangsaan dalam rangka pembinaan teritorial program “Babinsa Masuk Sekolah” kepada siswa – siswi MTS Manba’ul Huda di Desa Klutuk Kecamatan Tambakboyo Kabupaten Tuban, Minggu (29/01/2023).

    Dihadapan siswa-siswi Pelda A. Cholik menyampaikan tentang pentingnya kedisiplinan bagi kalangan generasi muda khususnya para pelajar.

    “Disiplin itu harus diterapkan dan dibiasakan, seperti dalam proses belajar, yang dimulai dengan datang ke sekolah tepat waktu, selalu memperhatikan apa yang di sampaikan guru, selalu mengerjakan tugas sekolah tepat waktu, taat kepada guru serta mematuhi semua tata tertib sekolah, ” ucapnya dihadapan para siswa-siswi.

    Ia juga menjelaskan bagaimana keharusan berseragam yang baik, ukuran rambut, kuku dan kebersihan kelas, bersikap sopan santun kepada guru dan menghargai sesama teman di lingkungan sekolah.

    “Disiplin bukan hanya di sekolah akan tetapi bisa di terapkan saat dirumah dan di lingkungan masyarakat, misalnya patuh pada orang tua, taat pada aturan adat istiadat di lingkunganya, ” ucapnya.

    Selain itu Babinsa juga menjelaskan bahwa dalam upacara bendera yang didalamnya ada penghormatan terhadap Bendera Merah Putih yang di iringi dengan menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya yang merupakan simbol atau lambang negara, merupakan salah satu perwujudan dari cinta tanah air dan semangat patriotisme, selain itu upacara juga untuk mengenang para pahlawan yang telah berkoraban untuk NKRI, ” paparnya.

    Sementara itu ditempat terpisah Danramil 13 Tambakboyo Lettu Inf Sunaryo mengungkapkan ini merupakan dari pembinaan teritorial kepada generasi muda dengan melalui para Babinsa Masuk Sekolah ini.

    “Dengan di berikanya pemahaman wawasan kebangsaan dan cinta tanah air bagi generasi muda sejak dini diharapkan akan terbentuk generasi penerus bangsa yang berkarakter, ” Ungkap Letnan Sunaryo.

    “Ini bagian dari pendidikan karakter, diharapkan pada generasi penerus bangsa kedepan akan tertanam sikap displinan, semangat rela berkorban, cinta tanah air, serta akhlak yang baik sehingga mampu menerapkannya dalam kehidupan sehari – hari”, Tutupnya. (Faro)

    tuban
    Basory Wijaya

    Basory Wijaya

    Artikel Sebelumnya

    Cegah Dini Wabah PMK, Babinsa Jatirogo Tuban...

    Artikel Berikutnya

    Putra Tak Mau Kalah Dengan Putri, Ponpes...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Wamenhan M. Herindra Terima Penyematan, Penganugerahan dan Kehormatan Sabuk Hitam dari Taekwondo Indonesia
    Tata Motors: Dari Lokomotif Hingga Pemain Global di Industri Otomotif
    Kunjungan Kerja Aslog Kasad di TMMD Ke-122 Kodim 1704/Mappi
    Tim BPN Tuban Di Dampingi Danramil 0811/14 Kerek Bagikan Sertifikat Tanah Secara Massal Program PTSL
    Sukseskan Hari Santri Nasional Tahun 2024, Babinsa Koramil 0811/17 Senori Melaksanakan Pengamanan Jalan Sehat
    Kapten Inf Prayitno Bersama Forkopimda Hadiri Pembukaan MTQ Ke XXXI Tahun 2024 Tingkat Kabupaten Tuban
    Jaga Stabilitas Dan Pastikan Proses Transisi Pemerintahan Berjalan Dengan Tertib Dan Lancar : Pesan Dandim 0811/Tuban Saat Upacara 17-an
    Babinsa Koramil 0811/02 Palang Bersama BPBD Menggelar Sosialisasi Kesiapsiagaan Menghadapi Potensi Gempa Bumi Dan Tsunami Di Pesisir Pantai Kabupaten Tuban
    Babinsa Koramil 17 Senori Tuban Hadiri Musyawarah Pembentukan Bumdes Wonosari
    Koramil 0811/14 Kerek Gelar Tasyakuran HUT Ke-79 TNI dan Kenaikan Pangkat Bersama Santri dan Anak Yatim
    Berikan Kejutan Tumpeng Dalam Rangka HUT TNI Ke-79, Anak TK Datangi Markas Koramil 0811/02 Palang
    Persiapkan Mental Dan Fisik Menjelang Lomba PBB, Babinsa Koramil 0811/08 Widang Gembleng Siswa MTS Darul Ulum 2 Dengan Kekompakkan Dan Kedisiplinan
    Untuk Berpegang Teguh Pada Ideologi Pancasila, Danramil 0811/16 Singgahan Berikan Sosialisasi Wasbang Ketahanan Nasional Tahun 2024
    Peduli Kepada Warganya, Koramil 0811/12 Bancar Tuban Datangkan Alat Berat Guna Normalisasi Kali
    Persiapkan Mental Dan Fisik Menjelang Lomba PBB, Babinsa Koramil 0811/08 Widang Gembleng Siswa MTS Darul Ulum 2 Dengan Kekompakkan Dan Kedisiplinan
    Ribuan Pelajar Datangi Markas Kodim 0811/Tuban Dalam Rangka Mengikuti Lomba PBB Memperingati HUT Ke-79 TNI
    Babinsa Koramil 0811/09 Jatirogo Berperan Aktif Mendampingi Vaksinasi Cavac Di Wilayah Binaan
    Dandim 0811 Tuban Pimpin Upacara Hari Juang TNI AD Ke-78 Tahun 2023

    Ikuti Kami