Pelatihan Ecoprint Persit Ranting 06 Cabang XXVI Kodim Tuban

    Pelatihan Ecoprint Persit Ranting 06 Cabang XXVI Kodim Tuban

    TUBAN, – Persit KCK (Kartika Chandra Kirana) Cabang XXVI Kodim 0811/Tuban mengadakan pelatihan Ecoprint bersama ibu-ibu Persit Ranting 06 Cabang XXVI bertempat di aula Koramil 0811/06 Rengel, Minggu (05/3/2023).

    Dalam kesempatan tersebut Ny. Subandi selaku Ketua Ranting menyampaikan keterampilan ini diberikan kepada Ibu-ibu Persit Ranting dalam rangka menambah keterampilan para anggota Persit sehingga nanti bisa mengembangkan kegiatan untuk mendapatkan tambahan uang belanja bagi keluarga.

    “Semua keperluan ada di sekitar kita termasuk dari zat pewarnanya, maka sangat bisa dilakukan oleh anggota Persit, ” ujar Ny. Subandi.

    Lanjut Ketua Ranting menyampaikan arti ecoprint adalah teknik memberi warna dan corak (motif) pada kain, kulit atau bahan lainnya dengan menggunakan bahan alami. Bahan alami yang umum digunakan dalam ecoprint berasal dari tanaman yang meliputi beragam jenis daun, bunga, kayu, atau bagian tanaman lainnya yang memiliki corak dan warna yang khas.

    Proses pembuatan Ecoprint terbilang sederhana dan mudah. Kain yang awalnya berwarna putih polos harus melewati tahap Mordan agar serat kain dapat menerima zat warna yang akan digunakan. Setelah kain melewati tahap Mordan langkah selanjutnya adalah mentreatment bagian tumbuhan berupa daun, bunga, batang, kulit atau biji dan menatanya di atas kain untuk membuat pola yang diinginkan. Kemudian tutup kain tersebut dengan kain lain yang telah dicelup ke pewarna alam untuk menghasilkan corak warna. Setelah itu, digulung kemudian dikukus hingga dua atau tiga jam. Dan langkah terakhir dalam ecoprint adalah proses fiksasi untuk mengunci warna dari motif kain awet atau tidak mudah luntur. Hasil dari teknik ecoprint ini adalah sebuah kain dengan nilai seni tersendiri yang bersifat unik dan mempunyai nilai jual tinggi jika motif yang dihasilkan sangat indah.

    Kain ecoprint yang indah tersebut biasanya diaplikasikan ke dalam barang fashion seperti baju, celana, tas, mukena, jilbab, masker, scarf dan lain sebagainya. Corak ecoprint yang dihasilkan dari tumbuhan tak akan pernah sama, walaupun tumbuhan dan pewarna yang digunakan sama. Hal ini yang membuat produk ecoprint bernilai eksklusif bagi penggemar fashion terutama yang bercorak menyerupai batik.

    Dan yang paling penting adalah bahwa trend ramah lingkungan yang mulai merambah ke dunia busana dinilai sangat mendukung pada masa pandemi. Teknik ecoprint terbilang cukup unik yakni dengan mereplika atau mentransfer motif dari bagian tumbuhan dan menggunakan pewarna alam agar mendapatkan kain dengan motif yang diinginkan. Sehingga bahan yang digunakan benar-benar ramah lingkungan karena berasal dari bahan organik, ” Pungkas Ny. Subandi. (Faro)

    tuban
    Basory Wijaya

    Basory Wijaya

    Artikel Sebelumnya

    Luapan Sungai Bengawan Solo, Babinsa Koramil...

    Artikel Berikutnya

    Pembinaan Dan Penerimaan Anggota Baru Saka...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Wamenhan M. Herindra Terima Penyematan, Penganugerahan dan Kehormatan Sabuk Hitam dari Taekwondo Indonesia
    Tata Motors: Dari Lokomotif Hingga Pemain Global di Industri Otomotif
    Kunjungan Kerja Aslog Kasad di TMMD Ke-122 Kodim 1704/Mappi
    Tim BPN Tuban Di Dampingi Danramil 0811/14 Kerek Bagikan Sertifikat Tanah Secara Massal Program PTSL
    Sukseskan Hari Santri Nasional Tahun 2024, Babinsa Koramil 0811/17 Senori Melaksanakan Pengamanan Jalan Sehat
    Kapten Inf Prayitno Bersama Forkopimda Hadiri Pembukaan MTQ Ke XXXI Tahun 2024 Tingkat Kabupaten Tuban
    Babinsa Koramil 0811/02 Palang Bersama BPBD Menggelar Sosialisasi Kesiapsiagaan Menghadapi Potensi Gempa Bumi Dan Tsunami Di Pesisir Pantai Kabupaten Tuban
    Jaga Stabilitas Dan Pastikan Proses Transisi Pemerintahan Berjalan Dengan Tertib Dan Lancar : Pesan Dandim 0811/Tuban Saat Upacara 17-an
    Babinsa Koramil 17 Senori Tuban Hadiri Musyawarah Pembentukan Bumdes Wonosari
    Koramil 0811/14 Kerek Gelar Tasyakuran HUT Ke-79 TNI dan Kenaikan Pangkat Bersama Santri dan Anak Yatim
    Tim BPN Tuban Di Dampingi Danramil 0811/14 Kerek Bagikan Sertifikat Tanah Secara Massal Program PTSL
    Berikan Kejutan Tumpeng Dalam Rangka HUT TNI Ke-79, Anak TK Datangi Markas Koramil 0811/02 Palang
    Persiapkan Mental Dan Fisik Menjelang Lomba PBB, Babinsa Koramil 0811/08 Widang Gembleng Siswa MTS Darul Ulum 2 Dengan Kekompakkan Dan Kedisiplinan
    Peduli Kepada Warganya, Koramil 0811/12 Bancar Tuban Datangkan Alat Berat Guna Normalisasi Kali
    Persiapkan Mental Dan Fisik Menjelang Lomba PBB, Babinsa Koramil 0811/08 Widang Gembleng Siswa MTS Darul Ulum 2 Dengan Kekompakkan Dan Kedisiplinan
    Ribuan Pelajar Datangi Markas Kodim 0811/Tuban Dalam Rangka Mengikuti Lomba PBB Memperingati HUT Ke-79 TNI
    Babinsa Koramil 0811/09 Jatirogo Berperan Aktif Mendampingi Vaksinasi Cavac Di Wilayah Binaan
    Dandim 0811 Tuban Pimpin Upacara Hari Juang TNI AD Ke-78 Tahun 2023

    Ikuti Kami