Ciptakan Kemanunggalan, Babinsa Koramil Soko Tuban Bersama Warga Laksanakan Kerja Bakti

    Ciptakan Kemanunggalan, Babinsa Koramil Soko Tuban Bersama Warga Laksanakan Kerja Bakti

    TUBAN, – Salah satu kebudayaan yang menjadi identitas masyarakat Desa adalah kerja bakti. Kegiatan ini biasanya dilakukan masyarakat secara bersama-sama dengan tujuan melakukan kegiatan salah satunya adalah kerja bakti yang bertujuan untuk membangun infrastruktur atau membersihkan lingkungan sekitar yang dilaksanakan secara gotong royong.

    Seperti yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 07 Soko Kodim 0811 Tuban Serka Sutikno kepada masyarakat binaannya dengan tekad kemanunggalan TNI bersama Rakyat begitu nampak dan benar-benar nyata. Hal tersebut terbukti saat Babinsa dengan sepenuh hati membantu warga masyarakat melaksanakan kerja bakti membersihkan bahu jalan kanan kiri yang terletak di Dukuh Genjor Dusun Bentaor Desa Klumpit Kecamatan Soko Kabupaten Tuban.
    Selasa 03/01/2022.

    Dalam keterangannya Babinsa 07 Soko mengatakan bahwa “Kegiatan gotong-royong ini adalah salah satu bakti nyata sekaligus penguatan Kemanunggalan TNI dengan Rakyat. Kegiatan Karya Bakti sebagai implementasi dari pembinaan teritorial, hal itu sudah menjadi bagian dari Tugas pokok TNI AD khususnya Babinsa sebagai ujung tombak aparat teritorial kewilayahan”

    “TNI selalu siap membantu masyarakat, karena tugas pokok TNI selain melakukan Operasi Militer turut serta juga membantu Pemerintah dalam rangka mensejahterahakan masyarakat, ” ucap Serka Sutikno.

    Sasaran Kerja Bakti kali ini difokuskan pada pembersihan bahu jalan yakni pada sektor kanan kiri jalan dan pemangkasan rumput.

    Dalam kesempatan itu Kades Klumpit Kunandar, mengatakan tujuan dari diadakannya kegiatan bersih-bersih ini adalah untuk menjadikan lingkungan Dukuh Genjor Dusun Bentaor Desa Klumpit agar selalu asri dan nyaman bagi kita semua sehingga dengan kegiatan seperti ini, sedikit tidaknya kita bersama-sama mengurangi sumber penyakit dari lingkungan yang kotor.

    “Selain untuk menjaga kebersihan, kegiatan ini juga bertujuan untuk membina hubungan sosial masyarakat khususnya di Desa Klumpit ini, ” jelasnya.

    Kegiatan dilaksanakan mulai pukul 07.00 WIB. Dengan penuh semangat warga Dukuh Genjor Dusun Bentaor Desa Klumpit membersihkan lingkungan di sepanjang jalur jalan tersebut. (Pendim0811Tuban).

    tuban
    Basory Wijaya

    Basory Wijaya

    Artikel Sebelumnya

    Laksanakan Takziah di Rumah Warga Binaanya,...

    Artikel Berikutnya

    Beserta Danrem 082/CPYJ Dampingi Pangdam...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Polri Resmi Launching Desk Ketenagakerjaan untuk Selesaikan Sengketa Tenaga Kerja
    Kapolri Resmikan Desk Ketenagakerjaan Demi Beri Jaminan Perlindungan Kaum Buruh
    Ditandai Jatim Expo, Pekan Harlah NU 102 dan Ponpes Nurul Jadid Resmi Dibuka
    Ditandai Jatim Expo, Pekan Harlah NU 102 dan Ponpes Nurul Jadid Resmi Dibuka
    Dandim 0811 Tuban Pimpin Upacara Hari Juang TNI AD Ke-78 Tahun 2023
    Wujudkan Masyarakat Kabupaten Tuban Yang Lebih Baik, Dandim 0811/Tuban Pimpin Rakor TMMD Ke-123 Tahun 2025
    Jadilah Prajurit TNI Yang Profesional, Responsif, Integratif, Modern dan Adaptif : Pesan Panglima TNI Saat Upacara 17an Di Kodim 0811/Tuban
    Cegah Terjadinya Banjir Di Musim Penghujan, Babinsa Koramil 0811/07 Soko Bersama Warga Kerja Bakti Bersihkan Sampah Di Sungai
    Tingkatkan Motivasi Dan Moril Prajurit TNI AD, Kodim 0811/Tuban Bagikan Kaporlap Pemberian Dari KASAD
    Tingkatkan Motivasi Dan Moril Prajurit TNI AD, Kodim 0811/Tuban Bagikan Kaporlap Pemberian Dari KASAD
    Dandim 0811 Tuban Pimpin Upacara Hari Juang TNI AD Ke-78 Tahun 2023
    3 Pilar Koramil 0811/03 Semanding Kerahkan Alat Berat Bersihkan Sampah Di Aliran Kali Gedongjowo
    Inspiratif, Anggota Polres Tuban Dirikan Sanggar Bagi Penyandang Disabilitas
    Cegah Terjadinya Banjir Di Musim Penghujan, Babinsa Koramil 0811/07 Soko Bersama Warga Kerja Bakti Bersihkan Sampah Di Sungai
    Peduli Kepada Warganya, Koramil 0811/12 Bancar Tuban Datangkan Alat Berat Guna Normalisasi Kali
    Persiapkan Mental Dan Fisik Menjelang Lomba PBB, Babinsa Koramil 0811/08 Widang Gembleng Siswa MTS Darul Ulum 2 Dengan Kekompakkan Dan Kedisiplinan
    Ribuan Pelajar Datangi Markas Kodim 0811/Tuban Dalam Rangka Mengikuti Lomba PBB Memperingati HUT Ke-79 TNI
    Babinsa Koramil 0811/09 Jatirogo Berperan Aktif Mendampingi Vaksinasi Cavac Di Wilayah Binaan
    Dandim 0811 Tuban Pimpin Upacara Hari Juang TNI AD Ke-78 Tahun 2023

    Ikuti Kami